Apr 10, 2015

Fast and Furious 7


"See You Again"
(Wiz Khalifa feat Charlie Puth)

It's been a long day without you my friend
And I'll tell you all about it when I see you again
We've come a long way from where we began
Oh I'll tell you all about it when I see you again
When I see you again

Damn who knew all the planes we flew
Good things we've been through
That I'll be standing right here
Talking to you about another path I
Know we loved to hit the road and laugh
But something told me that it wouldn't last
Had to switch up look at things different see the bigger picture
Those were the days hard work forever pays now I see you in a better place

How could we not talk about family when family's all that we got?
Everything I went through you were standing there by my side
And now you gonna be with me for the last ride

It's been a long day without you my friend
And I'll tell you all about it when I see you again
We've come a long way from where we began
Oh I'll tell you all about it when I see you again
when I see you again

First you both go out your way
And the vibe is feeling strong and what's
Small turn to a friendship a friendship
Turn into a bond and that bond will never
Be broke and the love will never get lost
And when brotherhood come first then the line
Will never be crossed established it on our own
When that line had to be drawn and that line is what
We reach so remember me when I'm gone

How could we not talk about family when family's all that we got?
Everything I went through you were standing there by my side
And now you gonna be with me for the last ride

So let the light guide your way hold every memory
As you go and every road you take will always lead you home

It's been a long day without you my friend
And I'll tell you all about it when I see you again
We've come a long way from where we began
Oh I'll tell you all about it when I see you again
When I see you again

_______________________________________________________________

Masih hangat banget nih filmnya. Kebetulan tanggal 8 April lalu, saya, suami, dan teman-teman baru saja nonton. Di Bandung, film ini ramai terus soalnya, beberapa kali kami kehabisan tiket. Tapi pas nonton, semua terbayar deh rasanya. Pengambilan gambar semakin bagus, ide cerita bagus, efeknya bagus, dan emosi yang dikasih ke penonton juga dapat banget.

Beberapa teman cerita, nangis saat bagian akhir film. Ternyata memang sedih sih. Kena nih Lia si sentimentil haha.

Dari setiap film Fast and Furious, ada satu hal yang selalu menjadi bagian favorit saya. Film ini mengangkat cerita sebuah pertemanan yang begitu dekat, sudah seperti hubungan persaudaraan. Ini nih. Perasaan seperti ini sangat dekat dengan saya, jadi berasa banget pas nonton. Berasa sedihnya, berpisah dengan sahabat yang sudah layaknya saudara, untuk selama-lamanya. 

Satu hal yang kemudian menyadarkan saya ketika menonton film ini, saya, kita, harus siap. Mempersiapkan diri untuk sebuah perpisahan yang abadi, siap untuk terus melanjutkan hidup, walaupun akan ada ruang yang kosong nantinya. Untuk sekedar ngebayangin aja rasanya beraaaaat banget. 

Belum lama ini, kami kehilangan sahabat, Rizaldy Indra Permana. Dia biasa kami panggil Ical Jawa, karena logatnya Jawa Timurnya yang begitu kental. Ical adalah sahabat, mungkin tepatnya kami sebut saudara, semasa duduk di bangku kuliah Jurnalistik. Ical baru saja dipanggil Allah SWT, karena sakit. Duka mendalam menyelimuti angkatan kami hampir beberapa minggu selepas kepergiannya. Kami angkatan 2006, belajar banyak dari kepergian Ical. Belajar tentang pentingnya menjaga silaturahmi, pentingnya menjaga kesehatan dengan tidak meremehkan gejala-gejala sakit di tubuh, pentingnya memberikan yang terbaik untuk orang sekitar selama masih diberikan rezeki umur oleh Sang Pencipta.

Saat melihat Dominic Toretto dan kawan-kawan mengenang Brian O'Connor di film Fast and Furious 7, saya kembali mengingat rasa kehilangan akan sosok Ical. 

"It's been a long day without you my friend... And I'll tell you all about it when I see you again.."

See you when I see you again, 'cal. We all missing you.

No comments: